Wednesday, June 05, 2013

DEFINISI PENDIDIKAN, IPS DAN PENDIDIKAN IPS MENURUT PARA AHLI



A.    Definisi Pendidikan

1.      Ki Hajar Dewantara
Pendidikan adalah segala daya upaya untuk memajukan budi pekerti, pikiranserta jasmani anak, agar dapat memajukan kesempurnaan hidup yaitu hidup danmenghidupkan anak yang selaras dengan alam dan masyarakatnya.

2.      Paulo Freire
Pendidikan merupakan jalan menuju pembebasan yang permanen dan terdiri dari dua tahap. Tahap pertama adalah masa di mana manusia menjadi sadar akan pembebasan mereka, yang melalui praksis memgubah keadaan itu. Tahap kedua dibangun atas tahap yang pertama dan merupakan sebuah proses tindakan cultural yang membebaskan.

3.    John Dewey
Pendidikan adalah suatu proses pembaharuan makna pengalaman, hal ini mungkin akan terjadi di dalam pergaulan biasa atau pergaulan orang dewasa dengan orang muda, mungkin pula terjadi secara sengaja dan dilembagakan untuk menghasilkan kesinambungan sosial. Proses ini melibatkan pengawasan dan perkembangan dari orang yang belum dewasa dan kelompok di mana dia hidup.

B.     Definisi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

1.      Somantri (Sapriya : 2008 : 9)
IPS adalah penyederhanaan atau disiplin ilmu ilmu sosial humaniora serta kegiatan dasar manusia yang diorganisasikan dan disajikan secara ilmiah dan pedagogis/psikologis untuk tujuan pendidikan.


2.      Moeljono Cokrodikardjo
IPS adalah perwujudan dari suatu pendekatan interdisipliner dari ilmu sosial. Ia merupakan integrasi dari berbagai cabang ilmu sosial yakni sosiologi, antropologi diformulasikan untuk tujuan instruksional dengan materi dan tujuan yang disederhanakan agar mudah dipelajari.

3.      Charles R Keller ( Sapriya : 2006 : 6)
IPS adalah suatu paduan dari sejumlah ilmu-ilmu sosial dan ilmu lainnya yang tidak terikat oleh ketentuan/disiplin/struktur ilmu tertentu melainkan bertautan dengan kegiatan-kegiatan pendidikan yang berencana dan sistematis untuk kepentingan program pengajaran sekolah dengan tujuan memperbaiki mengembangkan dan memajukan hubungan-hubungan kemanusiaan kemasyarakatan.

C.    Definisi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial

1.      Edgar G. Wesley (Sapriya, 2006)
Pendidikan IPS adalah penyederhanaan dari disiplin ilmu-ilmusosial yang diorganisir, disajikan secara ilmiah dan psikologis untuk mencapai tujuan pendidikan.
2.      Somantri
Pendidikan IPS merupakan seleksi dan rekonstruksi dari disiplin ilmu pendidikan dan disiplin ilmu-ilmu sosial, humaniora yang diorganisir dan disajikan secara psikologis dan ilmiah untuk tujuan pendidikan.
3.      Ischak (1997)
Pendidikan IPS adalah bidang studi yang mempelajari, menelaah menganalisis gejala dan masalah sosial di masyarakat dengan meninjau dari berbagai aspek kehidupan atau suatu perpaduan.

DAFTAR PUSTAKA

http://bungalontar.wordpress.com/category/handout/

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Post a Comment